Waters of Life

Biblical Studies in Multiple Languages

Search in "Indonesian":
Home -- Indonesian -- Tracts -- Tract 05 (Prepare The Way of the LORD!)
This page in: -- Armenian -- Baoule -- Burmese -- Chinese -- Dagbani? -- Dioula -- English -- French -- German? -- Greek -- Hausa -- Hebrew -- Hindi -- Igbo -- INDONESIAN -- Japanese -- Korean -- Lingala -- Maranao -- Nepali? -- Peul? -- Somali -- Spanish -- Sundanese -- Telugu -- Thai -- Turkish -- Twi -- Uzbek -- Yoruba

Previous Tract -- Next Tract

TRAKTAT - Berita Alkitab singkat untuk dibagikan

TRAKTAT 05 -- Persiapkan jalan bagi TUHAN! (Yesaya 40:3)


Begitu banyak orang yang menjalani kehidupannya tanpa memiliki tujuan, berusaha menikmati kesenangan dan mendapatkan makanan sehari-hari, tanpa memikirkan tentang kematian yang menanti mereka. Hanya ada sedikit saja orang-orang yan berpikir tentang Allah, takut akan Dia dan melakukan yang terbaik untuk menunjukkan ketaatan supaya mreka bisa menerima tuntunan dan kebenaran-Nya.

Sang Pencipta alam semesta tidak melupakan makhluk-Nya. Ia mengasihi mereka, mengingat mereka, berbicara kepada mereka dan menyelidiki hati mereka. Ia menghendaki untuk memberikan kepada mereka kuasa ilahi dari kepenuhan-Nya, kalau mereka bertobat dan berbalik kepada-Nya.


TUHAN adalah Dia yang datang kepada kita

Ketika Adam dan Hawa tidak taat kepada Allah, mereka merasa malu dan bersembunyi dari Doa, sesudah menyadari kejahatan yang sudah mereka lakukan. Tetapi Tuhan tidak menghukum mereka, dan bahkan mencari mereka dengan mengatakan, “Dimanakah engkau, Adam?” (Kejadian 3:9). Sang Pencipta mencari semua manusia dan kemudian bertanya kepadanya, “Dimanakah engkau? Sampai dimanakah pencapaian di dalam hidupmu?”

Tuhan memanggil Abraham di Mesopotamia dari tengah-tengah masyarakat politeistik yang cemar, dan menjadikan dia pengembara yang terus berjalan mencari suatu tempat tinggal kekal yang kudus. Apakah anda juga, saudara pendengar, mencari jalan kebenaran, mencari suatu rumah yang kekal bagi diri anda sendiri?

Yakub juga adalah seorang tukang sekongkol yang cerdik. Ia lari jauh sekali dan kemudian menikah di sna. Setelah bertahun-tahun lamanya di tanah asing, ia kemudian kembali ke kampung halamannya. Tetapi malaikat TUHAN menghadangnya di jalan untuk menghukum dia atas pelanggarannya di masa lalu. Tetapi Yakub percaya kepada rahmat TUHAN yang besar. Ia bergumul dengan Yang Kudus dan mengatakan, “Aku tidak akan membiarkan engkau pergi, jika engkau tidak memberkati aku!” (Kejadian 32:26). Apakah anda berpegang kepada Allah sampai Ia menyelamatkan anda?

Musa lari dari Mesir ke padang gurun karena, dalam kemarahannya, ia sudah membunuh seorang penjaga yang memukuli seorang budak Yahudi. Sesudah empat puluh tahun Tuhan menampakkan diri kepadanya di dalam semak belukar yang menyala, dan mengatakan kepadanya bahwa “Aku adalah Aku”, Ia yang tidak pernah berubah. Ia akan setia sampai selamanya. Apakah TUHAN menemui anda di padang gurun kehidupan anda? Apakah hati anda mendengar panggilan-Nya yang sering memanggil anda? Sudahkah anda merasakan kesetiaan Dia yang tidak berubah?

Samuel adalah seorang yang masih muda ketika TUHAN memanggil dia dan memilih dia sebagai Hakim atas bangsa-Nya. Allah tidak memilih hanya orang-orang dewasa, tetapi juga orang-orang muda. Kita harus mengajar anak-anak di sekitar kita akan Firman Allah dalam bahasa mereka dan menuntun mereka kepada-Nya. TUHAn menghendaki untuk datang kepada orang-orang muda di jaman ini, menggunakan para hamba seperti anda.

Daud melakukan perzinahan, kemudian memberikan perintah untuk membunuh suami wanita itu. Tetapi TUHAN tidak membiarkan dia melakukannya. Ia mengutus seorang nabi untuk menyatakan kejahatannya kepadanya dan menyatakan murka Allah kepadanya. Daud dengan tulus bertobat dan mulai menuntun orang-orang berdosa untuk berbalik dari dosanya kepada Tuhan mereka. Daud menemukan anugerah dan pengampunan di dalam TUHAN. Bacalah Mazmur 51; hafalkan dan jadikan ayat itu sebagai doa di dalam iman sehingga anda akan menemukan penghiburan dan pengampunan sebagaimana yang dilakukan Daud.

Yesaya, sang imam, melihat sekilas kemuliaan TUHAN Yang Kudus, dan kemudian berseru, “Celakalah aku! aku binasa! Sebab aku ini seorang yang najis bibir, dan aku tinggal di tengah-tengah bangsa yang najis bibir, namun mataku telah melihat Sang Raja, yakni TUHAN semesta alam.” (Yesaya 6:5).

Ia berseru karena terang cahaya TUHAN menyatakan kepadanya keadaannya sebagaimana keadan orang-orang yang ada di sekitar dia. Apakah anda ingin mendekat kepada Allah untuk melihat kemuliaan-Nya? Kemudian anda akan menyadari bahwa dosa anda memisahkan anda dari Yang Kudus. Apakah anda memahami bahwa dosa-dosa anda mencegah anda untuk mendekat kepada Yang Kudus dan semuan dosa itu harus dibuang? “dalam nama Kristus kami meminta kepadamu: berilah dirimu didamaikan dengan Allah” (2 Korintus 5:20).


Persiapkan jalan bagi Tuhan!

Orang yang ingin memuaskan Allah harus mentaati perintah-perintah-Nya. Setiap orang yang secara tidak sengaja melakukan dosa dan tidak taat kepada perintah-perintah-Nya, harus mengakui dosa-dosanya dan meminta kepada pengampunan kepada Tuhan sesuai dengan janji-Nya, “Jika kita mengaku dosa kita, maka Ia adalah setia dan adil, sehingga Ia akan mengampuni segala dosa kita dan menyucikan kita dari segala kejahatan” (1 Yohanes 1:9). Orang yang berdusta, biarlah Ia menghadap TUHAN dan mengakui bahwa ia sudah berdusta. Orang yang menemukan sesuatu di rumahnya yang bukan miliknya, biarlah ia membawanya kepada pemiliknya dan meminta maafnya. Orang yang melakukan kecemaran dengan orang lain, biarlah ia mengakui pelanggarannya kepada Allah, bertobat dan tidak melakukan dosa lagi. Orang yang menindas orang lain, termasuk orang tuanya sendiri, pasangan hidup atau anak-anaknya, biarlah dia meminta maaf dan menolong mereka dalam kehidupan nyata.

Yohanes Pembaptis menggenapi janji yang besar dari Yesaya sang nabi ketika ia mengulangi wahyu yang diterimanya, “Ada suara yang berseru-seru di padang gurun: Persiapkanlah jalan untuk Tuhan, luruskanlah jalan bagi-Nya. Setiap lembah akan ditimbun dan setiap gunung dan bukit akan menjadi rata, yang berliku-liku akan diluruskan, yang berlekuk-lekuk akan diratakan, dan semua orang akan melihat keselamatan yang dari Tuhan” (Yesaya 40:3-5; Lukas 3:4-6).

Yohanes Pembaptis mengkhotbahkan bahwa tidak seorangpun manusia yang benar. Kita semuanya bersalah dan harus dibasuh dan diubahkan menjadi rendah hati. Orang yang menderita dan mengeluh di bawah tekanan harus dikuatkan dan dibangkitkan. Orang yang berbuat curang kepada orang lain, biarlah ia meninggalkan jalan kelicikannya, hidup secara lurus, dan mengganti rugi orang-orang yang sudah dijahatinya.

Ayat ini menjadi kesimpulan dari perintah TUHAN, “Kasihilah TUHAN, Allahmu, dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap kekuatanmu” (Ulangan 6:5), dan “kasihilah sesamamu manusia seperti dirimu sendirI” (Imamat 19:18). Kalau anda mau mengasihi Allah, taati semua perintah-Nya. Mintalah kepada TUHAN untuk menunjukkan kepada anda bagaimana mempersiapkan jalan bagi-Nya sehingga Ia bisa datang kepada anda secara pribadi.


TUHAN menyiapkan jalan untuk anda

Anak Maryam dilahirkan dengan cara yang supernatural, karena Roh Allah menjadi manusia di dalam Dia. Kristus diutus dalam daging ke tengah-tengah manusia yang cemar, dan penuh dosa. Ia membuktikan kasih-Nya kepada mereka dengan menyembuhkan semua orang sakit yang datang kepada-Nya, dan dengan otoritas rohani Ia membebaskan orang-orang yang kerasukan dari roh-roh jahat. Tetapi kebanyakan orang dari antara bangsa-Nya tidak mengakui bahwa inti dari kemuliaan-Nya adalah kasih-Nya yang tulus.

Tuhan yang penuh rahmat membuka hati-Nya kepada semua orang yang berusaha untuk mempersiapkan jalan bagi kedatangan-Nya kepada mereka. Inilah sebabnya Anak Maryam menanggung segala dosa dunia, menebus semuanya bagi kita, menyucikan kita dari segala dosa kita, dan membenarkan kita secara cuma-cuma. Kita harus bersyukur kepada-Nya dan mengasihi Dia karena Ia membukakan bagi kita pintu ke surga.

Kedatangan Kristus ke dunia kita adalah poros rahasia yang menjadi perputaran dari jalannya sejarah manusia. Allah datang ke dunia ini supaya dunia akan bisa berbalik kepda-Nya. Allah mengampuni semua orang yang bertobat dan berbalik kepada-Nya. Orang yang memahami rahasia ini adalah bijaksana, dan orang yang menerapkannya akan menjadi orang-orang yang diterima.


Allah datang kepada anda secara pribadi

Kristus bangkit dari kubur karena Ia sudah mengalahkan kematian, Ia naik ke surga, dan saat ini hidup dengan Allah yang kudus. Ia rindu kepada para pengikut-Nya yang sangat dikasihi-Nya. Ia tahu kelemahan dan pengharapan mereka. Inilah sebabnya Ia mengutus Roh Kudus-Nya kepada mereka. Sebelum kenaikan-Nya ke surga, Kristus mengatakan, “Namun benar yang Kukatakan ini kepadamu: Adalah lebih berguna bagi kamu, jika Aku pergi. Sebab jikalau Aku tidak pergi, Penghibur itu tidak akan datang kepadamu, tetapi jikalau Aku pergi, Aku akan mengutus Dia kepadamu” (Yohanes 16:7). Allah datang kepada kita melalui Roh Kudus, Penghibur kita, yang berdiam di dalam diri para pengikut Kristus.

Sudahkah anda membuka hati anda kepada Roh Kristus? Ia ingin mengubahkan anda dan memenuhi anda dengan kasih-Nya sehingga damai sejahtera, sukacita, kesabaran dan kelemah-lembutan dari-Nya akan berdiam di dalam anda (Matius 11:29; Galatia 5:22-23). TUHAN mengetuk di pintu hati anda. Maukah anda membuka hati anda kepada-Nya? Jangan mengeraskan hati anda di hadapan-Nya, tetapi persiapkanlkah jalan TUHAN bagi anda. “Bangkitlah, menjadi teranglah, sebab terangmu datang, dan kemuliaan TUHAN terbit atasmu. Sebab sesungguhnya, kegelapan menutupi bumi, dan kekelaman menutupi bangsa-bangsa; tetapi terang TUHAN terbit atasmu, dan kemuliaan-Nya menjadi nyata atasmu. (Yesaya 60:1-2)


Allah datang kepada semua orang

Kasih Kristus menuntun semua orang yang secara rohani dibaharui untuk memberitakan kabar baik Injil kepada sahabat-sahabat dan tetangga mereka dan mengatakan kepada mereka bahwa Allah ingin datang kepada mereka juga. Jangan hanya memandang kepada diri kita sendiri, tetapi ikutilah Kristus dan cari orang-orang yang sedang tersesat.

Kalau anda tidak mengetahui bagaimana untuk melayani Tuhan, berdoalah dan meminta tuntunan-Nya dan petunjuk-Nya dan Ia akan menunjukkan kepada anda bagaimana caranya menjangkau orang-orang lain, melakukan perbuatan baik, dan memberikan belas kasihan kepada mereka yang membutuhkan. Tuhan akan membuka mulut anda sehingga anda bisa berbicara kepada mereka yang ingin mendengar tentang kasih dan kekudusan Allah. Tuhan menguatkan anda, berjalan dengan anda dan melindungi anda. Serahkanlah pengedalian kehidupan anda kepada Kristus, maka anda akan dipenuhi dengan berkat-berkat. Tuhan akan mengatur kontak rohani kepada anda.


Renungkan rahasia kedatangan Kristus

Kalau anda mau mengerti lebih lanjut lagi tentang kedatangan TUHAN kepada para laki-laki dan perempuan di jaman dahulu, sekarang dan masa yang akan datang, tuliskanlah surat kepada kami dan kami akan mengirimkan kepada anda Injil Kristus dengan renungan dan doa, sehingga anda bisa dikuatkan di dalam iman, kasih dan pengharapan.

Kami menantikan surat-surat anda. Ketika anda menuliskan surat kepada kami, jangan lupa menuliskan alamat lengkap anda sehingga surat kami bisa sampai ke tempat anda.

WATERS OF LIFE
P.O. BOX 60 05 13
70305 STUTTGART
GERMANY

Internet: www.waters-of-life.net
Internet: www.waters-of-life.org
e-mail: info@waters-of-life.net

www.Waters-of-Life.net

Page last modified on March 20, 2015, at 09:32 AM | powered by PmWiki (pmwiki-2.3.3)