Waters of Life

Biblical Studies in Multiple Languages

Search in "Indonesian":
Home -- English -- Mark - 087 (Preparing the Passover)
This page in: -- Arabic -- English -- INDONESIAN -- Tamil -- Turkish

Previous Lesson -- Next Lesson

MARKUS - Siapakah Kristus?
Belajar dari Injil Kristus Menurut Matiusus
BAGIAN 8 - KERINDUAN DAN KEMATIAN KRISTUS (Markus 14:1 - 15:47)

4. Persiapan Hari Raya Paskah (Markus 14:12-16)


MARKUS 14:12-16
12 Pada hari pertama dari hari raya Roti Tidak Beragi, pada waktu orang menyembelih domba Paskah, murid-murid Yesus berkata kepada-Nya: "Ke tempat mana Engkau kehendaki kami pergi untuk mempersiapkan perjamuan Paskah bagi-Mu?" 13 Lalu Ia menyuruh dua orang murid-Nya dengan pesan: "Pergilah ke kota; di sana kamu akan bertemu dengan seorang yang membawa kendi berisi air. Ikutilah dia 14 dan katakanlah kepada pemilik rumah yang dimasukinya: Pesan Guru: di manakah ruangan yang disediakan bagi-Ku untuk makan Paskah bersama-sama dengan murid-murid-Ku? 15 Lalu orang itu akan menunjukkan kamu sebuah ruangan atas yang besar, yang sudah lengkap dan tersedia. Di situlah kamu harus mempersiapkan perjamuan Paskah untuk kita!" 16 Maka berangkatlah kedua murid itu dan setibanya di kota, didapati mereka semua seperti yang dikatakan Yesus kepada mereka. Lalu mereka mempersiapkan Paskah.

Yesus sudah sejak lama bermaksud untuk menghabiskan sore terakhir-Nya di dunia ini untuk bersama dengan para murid-Nya, dan untuk mengadakan perjanjian yang baru dengan mereka sebagai penutup dari pelayanan-Nya. Ia tidak membiarkan para musuh-Nya maupun Iblis untuk menggagalkan acara yang sangat suci itu. Karena itu, Ia tidak mau menyampaikannya di hadapan Yudas atau di depan orang banyak mengenai tempat dimana Ia akan merayakan Paskah dengan para murid-Nya, tetapi Ia berbicara hanya kepada orang-orang yang sudah ditugaskan-Nya untuk menyiapkan tempat dan perayaan Paskah bersama-sama dengan Dia.

Pada saat yang sama, Yesus menunjukkan siapa sebenarnya orang-orang yang dipersiapkan-Nya untuk masuk ke dlaam rumah-Nya dan merayakan Paskah bersama-sama dengan Dia.

Kemudian, Yesus mengutus dua orang dari antara murid-Nya untuk mempersiapkan perjamuan terakhir dengan-Nya di dunia ini, di kota suci itu. Ia mengarahkan mereka untuk menemukan tempatnya, dan menunjukkan kepada mereka untuk bertemu dengan ses, yang dari antara ratusan ribu orang yang tinggal di kota itu pada masa itu, yang siap untuk menerima tamu Ilahi. Apa tanda-tanda dari orang itu?

Orang itu sedang membawa kendi berisi air, dan di jaman itu tidak lazim bagi seorang laki-laki yang membawa kendi berisi air, karena itu adalah pekerjaan perempuan. Namun, laki-laki itu tidak takut dilihat menjadi seperti seorang hamba. Mungkin istrinya sedang sakit, dan karena itu ia merendahkan diri untuk mengambil tanggungjawab mengurus rumah.

Ini tanda yang sangat jelas: ada kesiapan untuk melakukan pelayanan yang membuat Anak Allah berkenan masuk ke dalam rumah seseorang.

Kristus memerintahkan kepada kedua murid-Nya untuk mengikuti orang itu, seolah-olah Ia sedang mengatakan kepada kedua murid itu, “Ikuti dia, karena di masa yang akan datang kamu juga akan melakukan pelayanan,” karena Kristus lebih memilih untuk datang kepada orang-orang yang siap melayani dibandingkan dengan kepada orang-orang yang sombong. Ia mengatakan tentang diri-Nya bahwa Anak Manusia tidak datang untuk dilayani, tetapi untuk melayani, dan memberikan hidup-Nya menjadi tebusan bagi banyak orang.

Kristus menuntun kedua murid-Nya untuk berbicara secara pribadi dengan orang itu, bukan sebagai pengemis, tetapi sebagai utusan Tuhan, dan untuk menyampaikan perkataan Yesus yang akan diterima oleh orang itu sebagai pesan yang sangat penting. Kedatangan Kristus ke dalam rumah seseorang menandakan adanya kesempatan istimewa dan juga berkat di satu sisi, tetapi juga penganiayaan dan bahaya. Karena itu, tidak baik memaksa orang itu untuk menerima Kristus di rumahnya, dan kedua murid itu memberikan waktu bagi orang itu untuk membuat keputusan. Perhatikan di sini bahwa Yesus tidak masuk sendirian ke dalam rumah orang itu, tetapi bersama dengan para murid-Nya, dan Ia memenuhi rumah orang itu dengan sukacita dan damai sejahtera.

Yesus sudah mengetahu bahwa orang itu siap untuk menerima Anak Allah apapun yang terjadi. Kemanapun Allah menuntun seorang missionaris pada jaman ini, mereka akan menemukan pintu-pintu yang terbuka dan hati yang disiapkan oleh Tuhan. Kadangkala, kita akan menerima penolakan dan kebencian di dalam pelayanan kita, karena kita memberitakan firman kepada orang yang tidak menghendaki keselamatan, sehingga mereka tidak bisa menerimanya karena tidak siap terhadap panggilan rohani ini.

Mintalah agar Kristus menuntun anda untuk bertemu dengan seseorang yang sedang rindu akan keselamatan yang dari Allah, karena Roh Kudus sudah menyiapkan mereka.

Kedua murid itu taat kepada perkataan Kristus. Mereka menemukan orang itu, dan menyiapkan perjamuan Paskah di dalam rumahnya bagi Kristus dan para murid-Nya. Inilah tujuan dari pelayanan kita dan hasil dari ketaatan kita: untuk menyiapkan orang-orang lain bagi kedatangan Kristus di dalam kehidupan mereka, agar mereka bisa bersekutu dengan Dia di bawah tuntunan Roh Kudus.

DOA: Oh Tuhan Yesus, kami bersyukur kepada-Mu karena Engkau bermaksud untuk bersama dengan setiap orang yang menyiapkan diri untuk menerima Engkau. Ampunilah kami akan kelalaian kami mengikuti panggilan-Mu yang sangat penting, dan tolonglah kami untuk taat kepada tuntunan Roh Kudus sepenuhnya sehingga kami bisa menemukan orang-orang yang sungguh-sungguh rindu datang kepada-Mu, dan memberitakan kepada mereka keselamatan dan kedatangan-Mu bagi kehidupan mereka. Tolonglah kami untuk tidak sekedar mengikuti keinginan kami sendiri dalam melayani Engkau, tetapi untuk taat kepada firman-Mu sehingga kami bisa sungguh-sungguh menemukan orang-orang yang sudah siap untuk mendengar Injil-Mu. Amin.

PERTANYAAN:

  1. Apakah tanda yang bisa dilihat oleh para murid tentang orang yang sudah siap menyambut Yesus masuk ke dalam rumahnya?

www.Waters-of-Life.net

Page last modified on October 06, 2014, at 05:41 PM | powered by PmWiki (pmwiki-2.3.3)